PARIGI – Warga Kabupaten Parimo boleh sedikit berbagangga, pasalnya dari puluhan ribu obyek wisata di Indonesia, Tomini yang berada di wilayah utara Kabupaten Parimo ditetapkan sebagai salah satu dari 29 destinasi daya tarik wisata Nasional. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudar) Parimo Drs I Nyoman Sriadijaya MM saat ditemui belum lama ini.

Nyoman mengatakan, Tomini yang memiliki segudang keindahan, mulai dari adat istiadat hingga penamaan teluk Tomini, mampu mensejajarkan diri dengan obyek wisata terkenal lainnya di Indonesia, seperti Borobudur, Merapi, Komodo, Toraja, Togean, Kepulauan Seribu, Bunaken hingga Gunung Bromo Tengger Semeru Jawa Timur.

Dikatakannya, sesuai rencana pembangunan kepariwisataan Nasional dan daerah, ada 29 lokasi daya tarik wisata yang telah ditetapkan Direktorat Jenderal pengembangan destinasi Pariwisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kretaif Tahun 2012, salah satunya adalah Tomini.

"Sebenarnya Pemerintah Propinsi Gorontalo juga mengklaim Tomini itu sebagai kawasan mereka, yang mereka maksudkan adalah teluk Tomini, tetapi hasil presentasi di tingkat Pusat, saya tetap mempertahankan Kawasan obyek wisata Tomini yang dimaksud adalah Tomini yang terletak di Kabupaten Parimo,"sebutnya. [bil]