WhatsApp Image 2023 05 30 at 16 17 51

Parigi Moutong - Guna mewujudkan pola hidup sehat masyarakat wilayah kerjanya, Puskesmas Lompe Nyodea Kecamatan Parigi Barat, bersama staf Puskesmas mengadakan Sosialisasi Gerakan Masyarakat (GERMAS) hidup sehat dan deteksi dini penyakit menular dan penyakit tidak menular di Desa Air Panas, Selasa (30/5/2023).

Kepala Puskesmas Lompe Ntodea, Idham Panggagau SKM mengatakan, dalam program Germas kali ini ada tiga indikator yang dilaksanakan, di antaranya, yang pertama aktifitas fisik, dengan melakukan senam pagi, yang kedua makan sayur dan buah kemudian yang ketiga adalah pemeriksaan kesehatan secara berkala.

"Untuk pemeriksaan kesehatan seperti yang ada sekarang ini sebenarnya untuk mencari atau mendeteksi secara dini kondisi kesehatan masyarakat yang ada di Desa Air Panas ini yang kemudian akan ditindaklanjuti hasil dari pemeriksaan," ungkapnya.

Dijelaskannya, setelah dilihat masyarakat yang mana yang bermasalah, maka akan ditindaklanjuti, untuk datang ke puskesmas bahkan kalau sampai didapatkan yang berat akan dilakukan sistem rujukan ke rumah sakit.

Olehnya, dia mengharapkan program Germas ini melekat di kehidupannya masyarakat, bukan hanya sekedar diketahui Germas itu seperti apa.

"Kami dari Puskesmas Lompe Ntodea ini berupaya di enam desa wilayah kerja kami terjalin kemitraan, paling inti itu adalah bagaimana program kesehatan itu juga dilakukan oleh desa. Di sini peran kemitraan yang kita butuhkan, sehingga nanti pemecahan masalah kesehatan itu bukan hanya oleh orang kesehatan itu sendiri, tetapi oleh seluruh komponen masyarakat yang ada termasuk pemerintah desa," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Air Panas Ruslin saat  ditemui Media Center Diskominfo mengaku sangat mendukung pelaksanaan sosialisasi tersebut.

"Pelaksanaannya di desa ini kami yang memfasilitasi tetapi mekanisme pelaksanaannya ini dari pihak puskesmas yang menentukan," ungkapnya.

Ditambahkannya, kegiatan itu masih merupakan langkah awal dan masyarakat terlihat sangat antusias  untuk mengikutinya.

Untuk itu, dia sangat berharap kedepannya kegiatan tersebut masih akan terus di lakukan,”